Thursday, July 4, 2013

Cara Membuat Pas Photo Menggunakan Adobe Photoshop

Photoshop adalah software yang multiguna dan sangat powerfull untuk soal pengolahan gambar, salah satunya yaitu pembuatan pas photo. OK pada postingan kali ini admin zonaotentics akan contohkan bagaimana cara pembuatan pas photo dengan photoshop. Bagi teman - teman yang masih bingung dan kesulitan bagaimana cara penggunaanya berikut langkah - langkahnya :

Langkah Kerja :

1. Langkah pertama silahkan jalankan aplikasi adobe photoshopnya sehingga akan muncul lembaran kerja kosong.tanpa kanvas.
2. Langkah kedua yaitu membuat sebuah kanvas ukuran A4 dengan cara klik menu File yang ada di pojok kiri atas dan pilih New maka akan muncul jendela New. Berikut screen shootnya :

Cara Membuat Pas Photo Menggunakan Adobe Photoshop

3. Ikuti setingan seperti yang tertera pada gambar diatas.

  • Name nya silahkan diisi dengan "Kanvas Ukuran A4" sesuai dengan ukuran kanvasnya. sebenarnya pemberian name pada kanvas hanya untuk mempermudah kita dalam penggunaanya nantinya. Dan untuk bagian Name boleh diganti dengan yang lain.
  • Pada bagian Preset pilih "International Paper".
  • Untuk Size pilih ukuran "A4
  • Untuk Width dan Height tidak usah dirubah, biarkan seperti setingan defaultnya.
  • Resolusi set 300 pixel/inch.
  • Color Mode set ke pilihan RGB 8 bit.
  • Background Contents tidak usah dirubah (default).
4. Setelah semua setinganya diset dengan benar sesuai dengan gambar diatas, selanjunya tekan tombol OK sehingga akan muncul jendela kerja baru dengan ukuran A4.
5. Lalu cari file foto yang akan kita buat menjadi ukuran 2x3, dengan cara klik menu File dan klik Open. Jika sudah ketemu klik file fotonya dan klik tombol Open.
6. Selanjutnya kita akan mengedit foto tersebut menjadi ukuran 2x3. untuk mengeditnya pilih Crop Tool 
pada jendela Tools yang ada dibagian kiri. selanjutnya sebelum melakukan crop, seting Width, Height, dan Resolution nya seperti screen shoot dibawah :

Cara Membuat Pas Photo Menggunakan Adobe Photoshop

  • Width = 2 cm
  • Height = 3 cm
  • Resolution = 300 pixel / inch
7. Selanjutnya silahkan seleksi gambar dengan Crop Tool tersebut dengan cara klik pada bagian kiri atas gambar dan tarik sampai kebagian bawah gambar. Jika hasil seleksi sudah pas maka langsung saja tekan "Enter" maka foto akan berubah menjadi ukuran 2x3 cm. Jika hasil seleksi dirasa belum pas, silahkan diatur lagi dengan menggeser - geser bagian seleksi sehingga posisinya pas.
8. Setelah ukuran 2x3 didapat, selanjunya kita tinggal memindahkan foto tersebut ke kanvas ukuran A4 yang telah kita buat sebelumnya dengan cara klik Move Tool yang ada dijendela Tools bagian kiri (atau tekan V) pada keybord lalu klik dan drag foto ke kanvas ukuran A4.
9. Langkah selanjutnya kita tinggal melakukan duplikat foto sebanyak yang kita inginkan. untuk menduplikat foto pastikan Auto Select yang terletak dibagian atas sudah dicentang. jika sudah dicentang selanjutnya tekan tombol Alt pada keyboard lalu klik dan drag foto ke arah kanan. lakukan hal yang sama untuk melakukan duplikat selanjunya.
10. Jika hasil duplikat dirasa sudah cukup, maka foto pun siap untuk dicetak.

Note :

  • Untuk menambahkan pas photo ukuran 3x4 dan 4x6 kedalam kanvas A4, caranya sama dengan pembuatan pas photo 2x3 diatas.
  • Untuk lebih jelasnya silahkan lihat cuplikan video tutorial nya disini 
Selamat bereksperimen. GOOD LUCK!!

Bagikan

Jangan lewatkan

Cara Membuat Pas Photo Menggunakan Adobe Photoshop
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.