Monday, April 28, 2014

Skala G mayor pada gitar

Belajar skala G mayor pada gitar. Skala G Mayor (G= do) adalah tangga nada mayor dengan nada dasar G (rootnya G).

Skala G mayor pada gitar


Ket Jarak :

  • G ke A = 1 nada        (C# awal)
  • A ke B = 1 nada
  • B ke C = ½ nada
  • C ke D = 1 nada
  • D ke E = 1 nada
  • E ke F# = 1 nada dan 
  • F# ke G  (G berikutnya)  = 1/2  nada

Dari sedikit gambaran skala G Mayor diatas terlihat bahwa disana hanya terdapat 1 buah nada yang menggunakan kres (#) yaitu F#. Jika dibandingkan dengan skala C mayor, nada - nada dalam skala G mayor hampir mirip dengan skala C mayor yang sudah dijelaskan pada postingan sebelumnya. Bedanya hanya pada nada F#. Berdasarkan jumlah kres (#) tersebut, Skala G mayor ini juga sering disebut dengan skala/tangga nada 1 kres. Berikut screen shoot skala G Mayor pada gitar :


Ket Gambar :
  • Angka 1 sampai 6 = urutan senar 
  • Angka 3, 5, 7, 9, 12, 15, 17, 19, 21, dan 24 = kolom gitar, mungkin para pembaca semua sedikit bertanya – Tanya, lho kolom 1, 2, 4, 6, 8, 10, 11, 13, 14, 16, 18, 20, 22, dan 23 mana ???? sebenarnya hanya ngirit waktu saja, biar cepet dikit hehe.... OK kembali ke topik.

Supaya mudah dalam penghafalan dan memainkanya, bagilah atau kelompokan skala G mayor pada gitar tersebut menjadi beberapa bagian / blok. Misalnya dalam contoh kali ini saya akan bagi menjadi 5 blok. Untuk petikan gunakan kombinasi upstroke dan downstroke. Berikut gambaran pembagian bloknya : 
  • Untuk blok pertama kita akan mainkan nada - nada yang ada di kolom 0 (open string) hingga kolom ke 3. Mainkan dari atas ke bawah (dari senar 6 sampai senar 1) atau dari bawah ke atas (dari senar 1 sampai senar 6). Berikut screenshootnya.
Skala G mayor pada gitar

  • Blok kedua, mainkan nada - nada yang ada di kolom 2 hingga kolom ke 5.
Skala G mayor pada gitar

  • Blok ketiga, mainkan nada - nada yang ada dikolom 4 hingga kolom ke 8.   
Skala G mayor pada gitar

  • Block keempat, mainkan nada - nada yang ada dikolom 7 hingga kolom ke 10.
Skala G mayor pada gitar

  • Block kelima, mainkan nada - nada yang ada dikolom 9 hingga kolom ke 13.
Skala G mayor pada gitar

Pembentukan blok diatas bukanlah bentuk yang mutlak. Teman - teman bisa membentuk atau membaginya sesuai dengan imajinasi sendiri. Pembagian skala tersebut kedalam beberapa blok hanyalah untuk mempermudah dalam mengingat posisi nada - nada tersebut. Untuk memainkan skala tersebut mulailah dengan nada rootnya (nada G). 

Bagikan

Jangan lewatkan

Skala G mayor pada gitar
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.