Sunday, June 22, 2014

Cara membuat drop cap pada microsoft office word

Cara membuat drop cap pada microsoft office word - Drop cap adalah sebuah sentuhan seni yang diberikan pada huruf awal suatu paragraf. Huruf yang diberikan efek drop cap memiliki ukuran yang lebih besar atau bentuk yang lebih mencolok dari huruf lainnya. Penerapan drop cap ini lebih sering dijumpai pada media cetak seperti koran, majalah, dan media lainnya. Dalam microsoft office word disediakan beberapa model drop cap yang bisa kita gunakan seperti Dropped dan In margin. Kedua model drop cap tersebut sebenarnya sama, hanya saja posisinya agak sedikit berbeda.

Drop cap model Dropped letaknya dalam paragraf. Sedangkan untuk Drop Cap model In margin letaknya diluar paragraf. Selain itu disediakan juga pilihan "Drop Cap Options..." yang berguna untuk melakukan setingan lebih lanjut terhadap drop cap yang telah dibuat sebelumnya. Berikut langkah demi langkah cara membuat drop cap.

  • Jalankan program aplikasi microsoft wordnya.
  • Kemudian tuliskan beberapa paragraft. Pada contoh kali ini saya tuliskan 2 paragraf. Berikut screenshoot gambarnya.
Cara membuat drop cap pada microsoft office word

  • Pada paragraf pertama letakan cursor tepat dibagian awal paragraf. Kemudian klik tab menu insert dan klik tombol panah kecil yang ada dibagian bawah drop cap sehingga muncul beberapa pilihan drop cap. Untuk paragraf pertama ini silahkan pilih drop cap dengan model Dropped. Hasilnya seperti yang ditunjukan oleh gambar diatas.
  • Kemudian untuk paragraf kedua, kita akan buat drop cap dengan model In margin. Caranya letakan cursor diawal paragraf kedua, lalu pilih drop cap dan klik In margin. Maka hasilnya kurang lebih seperti yang ditunjukan oleh gambar diatas.
  • Untuk mengatur settigan drop cap yang telah dibuat silahkan pilih bagian "Drop Cap Options...". Maka selanjutnya akan muncul jendela seperti dibawah ini.
Cara membuat drop cap pada microsoft office word

  • Pada gambar diatas, silahkan pilih jenis drop cap yang diinginkan pada bagian "Position".
  • Silahkan atur model huruf yang akan digunakan pada bagian "Font".
  • Bagian "Lines to drop" berfungsi untuk mengatur tinggi dari drop cap. Apakah 1 baris, 2 baris, 3 baris, atau silahkan tentukan sesuai keinginan.
  • Bagian "Distance from text" berfungsi untuk mengatur jarak drop cap dari text.
  • Jika semua setingan sudah diatur, selanjutnya tinggal klik tombol "OK".
  • Finish.


Bagikan

Jangan lewatkan

Cara membuat drop cap pada microsoft office word
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.